Rabu, 07 Oktober 2015

Tugas 1 : Teori Kepemimpinan dan Organisasi Publik

Nama              : Noviandy Candra
NIM                : 2012210059
Kelas               : B
Kelompok       : -
Tugas   1         : Teori Kepemimpinan Dan Organisasi Publik
Judul               : Peran Kepemimpinan dalam Implelentasi Kebijakan Publik

Abstrak
Peran kepemimpinan sangat penting dalam implementasi kebijakan publik karena dapat mendukung keberhasilan dan juga menyebabkan kegagalan dalam pencapaian tujuan suatu kebijakan publik. Sehingga perlu dibentuk peningkatan kualitas kepemimpinan, organisasi yang bebas KKN dan akuntabilitas kebijakan publik menjadi lebih efektif dan efisien dalam implementasi aturan hukum dan jaminan perlakuan yang adil di dalam organisasi pemerintahan indonesia. Kepemimpinan diharapkan  mampu untuk meningkakan kualitas kebijakan publik, cerdas dalam membaca keadaan dan kebutuhan publik dan memandang semua orang setara dimuka hukum, sehingga  setiap orang yang berurusan dengan hukum diperlakukan dengan adil. Dalam penyelenggaran organisasi pemerintah sekarang, kepemimpinan juga menjadi semakin imperatif dalam susunan kehidupan moderen, menghadirkan berbagai pariasi pelaksanaan dan model dalam kebijakan publik. Pemerintahan merupakan lembaga yang sangat berkuasa karena adalah sarana administrasi rasional yang netral dalam skala besar. Kepemimpinan sangat kuat eksistensinya karena mempunyai kewenangan yang besar dan memiliki sumber daya yang cukup dalam menjalankan kekuasaannya dibanding dengan aspek lain dalam suatu organisasi. Kepemimpinan memiliki peran dominan dalam implementasi kebijakan publik  dan  mempunyai kepentingan yang berbeda-beda dalam setiap hierarkinya. Sehingga kepemimpinan paling sering, bahkan secara keseluruhan menjadi motor pengerak  pelaksana kegiatan kebijakan publik. Keberadaan kebijakan tidak hanya dalam struktur pemerintah, tetapi juga ada dalam organisasi-organisasi swasta, institusi pendidikan dan sebagainya. Oleh sebab itu, kepemimpinan dalam kebijakan publik menjadi kekuatan dalam pelaksanaan sebuah kebijakan publik. Dengan demikian, kepemimpinan mempunyai peranan penting dalam implementasi kebijakan publik.

Kata Kunci : Peran Kepemimpinan, Implementasi Kebijakan Publik

Variable :
1.    Kepemimpinan,
2.    Kebijakan Publik.

Indicator :
1.    Peningkatan Kualitas Kepemimpinan,
2.    Organisasi Bebas KKN,
3.    Akuntabilitas Kebijakan Publik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar